Baru baru ini trend berbisnis yang sedang mulai marak adalah semakin menjamurnya bisnis salon atau yang lebih dikenal dengan istilah barbershop yang dianggap bisa dijadikan sebagai sebuah pilihan yang paling tepat bagi Anda yang sedang ingin mencari ide bisnis yang tanpa melalui proses bisnis yang terlalu panjang dan dirasa cukup menjanjikan keuntungan yang lumayan.

Karena tidak bisa disangkal lagi bahwa bisnis yang satu ini juga adalah yang paling ramai karena peminatnya yang sangat besar. Hanya saja agar bisa sampai ke titik tersebut, juga membutuhkan strategi pemasaran sekaligus cara dalam berpromosi yang paling tepat. Sesuatu yang terkadang masih menjadikan seseorang merasa kebingungan bagi mereka yang tergolong terlalu awam dan minim pengamalaman terhadap bidang jasa yang satu ini.
Berikut ini konsultan marketing akan menjelaskan tentang bagaimana strategi marketing yang paling jitu untuk bisnis salon atau barbershop yang sebenarnya bisa juga untuk dijadikan sebagai referensi oleh Anda sekalian.
- Menggunakan sarana/media untuk berpromosi yang lebih tepat.
Strategi marketing yang pertama dan layak untuk dicoba adalah dengan cara memasang iklan dengan menggunakan media untuk berpromosi yang lebih tepat sasaran. Media yang akan digunakan untuk berpromosi seperti ini sendiri juga bisa berupa pamflet, selebaran sampai dengan menggunakan banner/xbanner. Namun untuk cara berpromosi yang lebih tepat sekaligus untuk jangka waktu yang lebih panjang, maka pemilihan banner adalah dianggap sebagai pilihan yang paling tepat. Karena dengan penggunaan banner seperti ini, maka bisnis salon atau barbershop Anda akan terpromosikan sepanjang waktu dan setiap saat bagi siapapun yang sudah melihatnya.
Selain itu, untuk penggunaan banner seperti ini juga akan menjadi lebih mudah dalam memikat hati para pengunjung sekaligus untuk biayanya juga tidak aan terlalu mahal. Hanya saja, untuk bisa melakukan hal itu, maka Anda harus membuat banner yang lebih kreatif dan juga tidak terlalu standar. Karena apabila terlalu biasa, maka pastinya tidak akan menjadikan tertarik dan juga membuat mereka tidak akan menemukan keunikan tertentu pada bisnis Anda tersebut.
- Menjalin komunikasi yang lebih baik dengan para pelanggan Anda.
Seperti yang sudah kita ketahui bersama, bahwa bisnis barbershop akan menjadikan Anda harus selalu berhubungan langsung dengan para konsumen. Kondisi seperti inilah yang sudah semestinya Anda manfaatkan untuk menjalin komunikasi yang baik dengan mereka. Caranya adalah dengan membuka obrolan yang hangat terlebih dahulu dan untuk selanjutnya juga ketika pelanggan Anda sedang dalam proses menikmati layanan dari salon Anda.
Hal seperti itulah yang secara tidak langsung akan menjadikan pelanggan Anda akan memberikan rasa kepercayaannya kepada bisnis Anda. Dan pada akhirnya hal seperti itu juga akan menjadi strategi yang paling jitu untuk bisnis yang Anda miliki saat ini.
- Menciptakan suasana yang lebih nyaman ditempat Anda.
Banyak yang beranggapan bahwa strategi marketing bagi bisnis hanyalah akan lebih berfokus kepada selebaran atau sekedar beriklan saja. Padahal sebenarnya berpromosi atau strategi marketing yang paling efektif adalah mouth by mouth. Lalu selanjutnya bagaimana caranya agar mouth by mouth seperti ini bisa menjadi lebih efektif dan terjalin dengan baik? Tidak lain adalah dengan cara memberikan pelayanan yang nantinya akan bisa menjadikan pelanggan Anda merasa nyaman dan betah untuk selalu pergi ke tempat Anda.
Caranya adalah bisa dimulai dengan menciptakan suasana yang kondusif dan nyaman pada barbershop yang Anda miliki saat ini. Suasana yang nyaman seperti inilah yang kemudian akan menjadikan para pelanggan akan merekomendasikan bisnis Anda tersebut kepada rekan-rekannya.
Jadi, sangat penting sekali untuk menciptakan suasana yang lebih nyaman dan mampu menjadikan para pelanggan Anda seperti merasa sangat dihargai. Karena hal inilah yang kemudian akan mereka ceritakan kepada orang lain. Sesuatu yang pastinya secara tidak langsung akan menjadi sebuah promo yang gratis bagi bisnis yang saat ini Anda jalankan.
- Berikan hadiah kepada para konsumen Anda.
Strategi yang terakhir dan bisa untuk coba Anda lakukan adalah dengan cara memberikan hadiah kepada para konsumen. Reward tersebut bisa juga berupa diskon pada potongan rambut sampai dengan bonus cuci rambut pada salon Anda ketika mereka berhasil mengajak setidaknya 5 orang untuk berlangganan di salon Anda. Dengan cara melakukan hal seperti ini, maka pastinya akan menjadikan para pelanggan seperti merasa lebih dihargai dan menjadi stategi pemasaran yang paling baik untuk jenis bisnis barbershop yang Anda jalankan saat ini.
Semoga dari beberapa point yang sudah konsultan marketing jelaskan seperti di atas tentang strategi marketing jitu dari bisnis barbershop bisa bermanfaat bagi Anda para pembaca sekalian. Agar Anda yang memiliki bisnis seperti ini bisa mempromosikannya dengan cara yang terbaik. Dan apabila Anda merasa bahwa artikel ini sangat bermanfaat dan ingin banyak orang lain untuk mengetahuinya, maka jangan pernah merasa ragu untuk men-sharenya kepada teman-teman Anda. Jika Anda merasa lebih tertarik untuk strategi-strategi marketing atau berupa pelatihan marketing lainnya, Anda bisa menghubungi kami via WhatsApp 0812-5298-2900 atau email ke groedu@gmail.com. Kami tunggu kabar baiknya dari Anda semua. Selamat mencoba dan semoga sukses.